Minggu, 18 Januari 2015

Bagaimana Cara menulis yang baik?



Halo pada kesempatan kali ini aku akan berbagi tulisan dalam bentuk kurang lebih 1000 kata. Jujur bingung dengan apa yang mau aku tulis sekarang, pasalnnya aku bukan tipe orang yang suka menulis. Tetapi aku berusaha mencoba bagaimana cara menulis yang baik dan benar.

Aku tertarik untuk berselancar mencari artikel bagaimana cara menulis yang baik. Aku pun mengetik digoogle search ‘cara menulis artikel dengan baik’ aku menemukan situs http://id.wikipedia.org/wiki/Wikipedia:Panduan_menulis_artikel_yang_lebih_baik aku membuka nya yang pertama dilakukan dan diperhatikan adalah

Gaya ringkasan adalah gaya penulisan yang bermiripan dengan gaya berita, namun berlaku untuk mengetengahkan topik-topik yang akan dijelaskan kemudian. Gaya ini dipakai untuk mengawali subbagian-subbagian, bukan paragraf-paragraf baru.
Ide dasar gaya ini adalah untuk membagikan informasi kepada pembaca yang mengharapkan sejumlah informasi rincian. Pembaca dapat memutuskan sendiri apakah mereka akan membaca rincian yang diberikan atau cukup ringkasan di awalnya saja.

Ada dua alasan utama menggunakan gaya ringkasan. 

  • Yang pertama adalah pembaca memerlukan derajat rincian yang berbeda-beda: beberapa pembaca hanya menginginkan ringkasan singkat (sehingga dapat membaca bagian pengantar saja), pembaca yang lainnya memerlukan lebih banyak informasi (di sinilah gaya ringkasan dapat membantu), dan pembaca yang berminat akan rincian yang mendalam dapat membaca subbagian-subbagian yang menyertai. 
  • Alasan lainnya adalah bahwa artikel yang terlalu panjang akan mempersulit pembacaan dan terancam mengalami pengulangan yang tidak perlu. Ringkasan tetap memperhatikan kelengkapan substans.

Disini aku akan memperlihatkan tulisan latihan untuk menulis artikel yang baik versi Veronica

Judul 1 : Hidup itu mahal dan harus diperjuangkan
Dari judul nya saja pikiran kita pun sudah dapat menggambarkan apa itu sebenarnya, kutipan itu kudapat dari guru wali kelas ku Pak Rudy Hilkya. Menurutku kutipan sangat benar kenapa? Karena untuk hidup sekalipun kita hrus menjaga kesehatan dan bagaimana caranya agar tetap sehat? Kita harus berjuang , berjuang berolahraga, berjuang makan-makanan yang sehat, berjuang untuk mencari uang dan sebagainya. Bayangkan jika kita tidak berjuang untuk hidup apa yang dapat kita lakukan kita hanya bisa sakit-sakitan juga menghabiskan banyak uang dan sangat benar bahwa hidup itu mahal dan harus diperjuangkan.
Hidup itu juga harus memiliki daya tahan terhadap seleksi-seleksi yang terjadi didunia ini. Kita harus terus bertahan pada masanya, dan mulai lah dengan hal-hal yang sederhana tidak mudah untuk mengeluh. Jadilah individu yang dapat bertahan dalam menghadapi gejolak yang dunia hadapi. Yang dimaksud disini adalah kita tidak harus menjadi pemenang tetapi kita harus jadi individu yang bertahan untuk mendapatkan yang lebih baik walaupun itu tidak menang sekali pun.

Judul 2 : Foto Kenangan
Hari ini 18/01/15 kelas kami melakukan sesi pemotretan untuk mengisi buku tahunan gen 29 SMAN 2 Palangkaraya. Kami mengambil tema garden party adapun persiapan menjelang hari-H kami membuat beberapa dekorasi sederhana untuk mendukung tema kami. Kebersamaan kami terasa lengkap dikala kami saling membantu satu sama lain untuk mempersiapkan nya. Pemotretan memakan waktu yang lama 12 jam. Apa saja yang kami lakukan? Yang jelas kami berfoto , bermain, menunggu giliran foto, dekorasi, dan masih banyak lagi. Hari ini cukup bersahabat cahaya matahri tidak terik tetapi hanya menyembulkan sedikit cahaya nya, seakan bersembunyi dibalik gumpalan-gumpalan awan yang sesekali menguluarkan setetes air. 



Begitu kah cara menulis yang benar aku tidak tau , yang terpenting adalah aku akan berusaha terus berlatih untuk mengembangkan nya

Sudah sangat jelas apa yang dikatakan wikipedia teman-teman tapi ga hanya itu yang harus diperhatikan ada beberapa poin yang menurut ku harus diperhatikan
Jangan bagikan apa yang orang lain ceritakan. Tapi bagikan apa yang telah kita lakukan dan kita terapkan dan apa yang menjadi pengalaman kita. Sesuatu yang bernilai: untuk dibaca, untuk dibagikan, untuk ditautkan dan sebagai sumber pembelajaran, dan Anda tidak perlu menunggu sampai tiba saat yang sempurna! Karena didunia ini tidak ada yang sempurna *ceileeh :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar